Download our available apps

Cara Setting Scope Pubg Tidak Goyang Android 2021

Pewarta - Prana Hikmat
Cara Setting Scope Pubg Tidak Goyang Android 2021
Foto: Istimewa

Penggila game battle tentu sangat familiar dengan PUBG. Game yang mendunia ini terbilang sulit dimainkan, apalagi untuk meneriakkan winner winner chicken dinner. Gamers sampai-sampai mengulik bagaimana agar tembakan tidak goyang, dengan mengetahui cara setting scope PUBG. Dengan begitu, kemenangan akan didapatkan. Meski demikian, banyak juga yang tidak tahu cara settingnya.

PUBG dikatakan sebagai game terbaik secara kualitas. Selain player yang bisa mencapai seratus orang, sensasi getaran ketika menembak pun terasa seperti nyata. Oleh karena itulah, terkadang ketika melepaskan tembakan, bidikan goyang sehingga tidak mengenai sasaran. Sehingga, player harus melakukan pengaturan scope supaya minim hentakan.

Pengaturan Supaya Scope Tidak Goyang

Banyak hal yang bisa dilakukan sebagai cara setting scope PUBG, supaya tidak goyang ketika melesatkan tembakan. Strategi membidik yang baik harus disertai juga dengan kondisi menembak yang stabil, sehingga bisa tepat sasaran. Recoil atau hentakan ketika menembak dalam game PUBG, dapat dikendalikan dengan setting beberapa fitur berikut:

1. Setting Giroskop dengan Tepat

Komponen ini merupakan sensor pada ponsel, namun bisa diatur sebagai cara setting scope PUBG yang pertama. Perangkat ini digunakan untuk mempertahankan orientasi dalam sudut tertentu. Permainan battle ini memungkinkan adanya rotasi atau gerakan perputaran perangkat. Dengan demikian, settingan giroskop menjadi penting.

Pada permainan PUBG, setting pada giroskop dapat membuat arah tembakan berubah menuju target dengan kecepatan yang lebih. Maka, pengaturan ini penting, untuk menentukan arah tembakan dan mengecilkan hentakan. Alhasil, lawan pun akan terkalahkan dengan tembakan tepat sasaran.

Meskipun sangat membantu dalam mengendalikan recoil, sayangnya tidak semua handphone dengan sensor giroskop ini. Bagi pemilik smartphone yang memiliki sensor ini, gamers dapat melakukan pengaturan seperti ini:

  • 235% untuk setting tanpa ada TPP
  • 240% untuk mengatur FPP
  • Red Laser berada di angka 300%, bersama dengan holografik dan alat bidik
  • Alat Bidik ke-2 di angka 300%, ketiga di 134%, keempat di 147%, keenam di 64%, dan kedelapan di 40%.

Pengaturan giroskop sebenarnya juga beragam. Selain pengaturan seperti di atas, terdapat juga pengaturan lain yang sama-sama dapat menahan recoil. Pengaturan giroskop lainnya yang juga dapat diterapkan adalah:

  • 120% untuk setting tanpa ada TPP
  • 200% untuk mengatur FPP
  • Red Laser berada di angka 300% atau lebih , bersama dengan holografik dan alat bidik
  • Alat Bidik ke-2 di angka 250%, ketiga di 290%, keempat di 265%, keenam di 95%, dan kedelapan di 100%.

Kegunaan Giroskop yaitu bisa mengurangi hentakan sebagai efek dari menembak. Gerakan menembak pun terlihat lebih halus. Apalagi, ketika target sedang dalam posisi bergerak-gerak. Dalam kondisi tersebut, settingan giroskop akan sangat membantu menahan recoil.

2. Setting Sensitivitas ADS

Selain melakukan pengaturan pada giroskop, terdapat juga cara setting scope PUBG melalui sensitivitas ADS atau Aim Down Sight. Sama halnya seperti giroskop, elemen ini juga perlu dilakukan pengaturan, agar tembakan yang dilesatkan tepat sasaran karena tidak ada efek hentakan. Setting ADS ini berguna ketika akan menembak dalam jarak dekat.

Menembak dengan jarak dekat, terkadang justru lebih banyak meleset karena luapan emosi dari gamers ketika menembak. Maka, perlu dilakukan pengaturan sensitivitas ADS agar tembakan jarak dekat pun tetap akan akurat. Kuncinya adalah, semakin tinggi nilai sensitivitas, semakin tinggi juga kontrol pada hentakan tembakan atau recoil.

Beberapa pengaturan yang bisa diterapkan adalah dengan mengubah ke angka 80% untuk TPP dan FPP. Sementara untuk laser merah, bisa diatur di angka 29%. Penggunaan alat bidik kedua, ketiga, empat, enam, dan delapan, dapat pula diatur masing-masing dengang prosentase 30%, 17%, 18%, 9%, 7%.

Sama halnya pada pengaturan giroskop, juga cara setting lain yang bisa diterapkan di ADS. Meskipun berbeda dari setting sebelumnya, settingan ADS di bawah ini juga akan menahan hentakan dan semakin meningkatkan akurasi tembakan.

Dalam mengatur ADS ini, scope untuk orang ketiga dan pertama dapat diubah masing-masing ke angka 170 dan 200. Dengan angka tersebut, maka hentakan akan dapat diminalisasi. Sementara itu, terkait dengan laser, holografik, dan juga scope, atur di angka 80%.

Angka di atas cukup membuat recoil berkurang bahkan cenderung stabil. Apalagi jika ditambah dengan pengaturan pada teropong bidik kedua di angka 70%. Sempurnakan dengan teropong ketiga di 48%. Keempat, keenam, dan kedelapan masing-masing di angka 43%, 60%, dan 25%.

Ketika sedang mengincar lawan dari jarak jauh, maka settingan sensitivitas ADS ini tidak perlu digunakan. Hal ini karena pada tembakan dengan sasaran jauh, jika diatur ADS-nya, menyebabkan aim-nya nanti akan jadi sangat dekat. Oleh karena itu, jika musuh berada dalam jarak jauh, setting ADS sebenarnya tidak dianjurkan.

3. Setting Kamera

Masih ada cara setting scope PUBG yang lain untuk meminimalisir recoil. Pengaturan tersebut dilakukan pada kamera, dengan mengatur sudut pandang. Pengaturannya tidak berbeda dengan mengatur sensitivitas ADS. Gamers dapat menerapkan settingan tersebut dengan angka yang sama.

Tips Menembak Agar Tidak Goyang

Melakukan tembakan di game ini, terkadang tidak cukup hanya dengan melakukan pengaturan pada beberapa fitur. Hal tersebut bisa juga dipengaruhi dengan posisi ketika bermain game. Tentu saja, pengaturan tidak berarti jika gamers melakukan battle ketika sedang berada di atas kendaraan yang rentan goncangan.

1. Mainkan Jempol

Bermain PUBG di handphone Android ternyata juga membutuhkan strategi di luar trick game itu sendiri. Salah satunya adalah dalam memegang handphone dan penggunaan jari yang tepat ketika menembak. Gamers bisa memakai ibu jari sebelah kiri ketika menembak. Sementara itu, jari sebelah kanan berfungsi menahan gerakan.

Memainkan jempol sebagai penahan senjata dan penarik pelatuk, adalah cara mudah yang bisa digunakan supaya tidak ada recoil. Senjata akan sangat terkontrol dan cenderung sangat stabil dipegang dengan jempol kanan, sehingga jempol kiri dapat langsung digunakan untuk menembak tanpa ada lagi goyangan pada senjata.

2. Ubah Posisi Menembak

Posisi yang dipilih untuk menembak juga dapat berpengaruh pada hentakan ketika menembak. Jika settingan pada fitur sensitivitas dan giroskop sudah diatur namun tetap goyang, maka gamers dapat mencoba melakukan tembakan dengan posisi jongkok. Posisi ini jauh lebih efektif dan rapat, sehingga tembakan pun lebih akurat.

3. Lakukan Posisi Prone

Cara lain dapat juga dicoba jika tetap tidak menghasilkan tembakan yang tepat. Gamers bisa menggunakan posisi prone atau tiarap untuk melesatkan tembakan. Menembak sembari tiarap, tentu sangat memperkecil hentakan atau goyangan, sehingga terbukti ampuh mengurangi recoil. Hal itu karena ketika tiarap, otomatis hampir semua badan menahan senjata, sehingga minim hentakan.

Setelah mengetahui cara setting scope PUBG, gamers dapat menerapkannya untuk menghasilkan tembakan yang akurat dan minim hentakan. Game ini merupakan battle berjenis survival yang membuat pemainnya harus lihai memainkan senjata. Salah satunya adalah, dengan melakukan pengaturan fitur, agar menembak tidak goyang.



Pewarta : Prana Hikmat
Editor : Triana Z

Apa reaksi anda?

Fokus Berita